Tips Cara Alami Mengobati Sariawan dengan Cepat
Mengobati sakit sariawan di mulut atau lidah bisa dengan
berbagai metode pengobatan. Ada yang memilih cara tradisional dengan
menggunakan bahan-bahan alami yang dapat dijumpai di sekitar kita, ada juga
yang lebih memilih menggunakan obat pereda panas dalam. Yang jelas berbagai
metode itu tujuannya sama, ingin menyembuhkan sakit sariawan dengan cepat.
A. Penyebab Sakit Sariawan.
Hingga saat ini, dunia kedokteran belum mampu menemukan
penyebab pasti sariawan atau yang dalam dunia kedokteran disebut dengan
Stomatitis Aftosa Rekuren. Namun beberapa penelitian menyebutkan bahwa faktor
penyebab munculnya sariawan antara lain:
- Pasta gigi dan obat kumur
(SLS). Berdasarkan penelitian, produk
dengan kandungan SLS yang memiliki banyak busa banyak ditemukan dalam
pasta gigi dan obat kumur. Penggunaan SLS dapat menyebabkan permukaan
rongga mulut menjadi kering dan lebih rentan terhadap iritasi, sehingga
meningkatkan risiko sariawan.
- Trauma. Dalam
hal ini, trauma bukanlah yang berhubungan dengan faktor berkembangnya SAR,
melainkan sebagai faktor pendukung terbentuknya SAR. Pada umumnya sariawan
terjadi karena bibir tergigit saat berbicara atau saat mengunyah, akibat perawatan
gigi, makanan atau minuman terlalu panas, dan sikat gigi.
- Genetik. Faktor
genetik dianggap berperan sangat besar pada pasien penderita SAR. Bila
kedua orangtua menderita SAR, besar kemungkinan anak-anaknya akan
terjangkit SAR. Pasien dengan riwayat keluarga yang mengalami SAR,
terancam menderita SAR sejak usia muda dan kondisinya lebih berat.
- Gangguan immunologi. Menurut
salah satu penelitian, respon imun yang berlebihan pada pasien pengidap
SAR bisa menyebabkan ulserasi lokal pada mukosa.
B. Tips Cara Mengatasi Sakit
Sariawan.
- Jaga Kebersihan Mulut.
Sariawan bisa terjadi karena kita kurang menjaga kebersihan mulut kita. Bakteri dan kuman penyebab sariawan akan dengan cepat dan mudah berkembang biak dan menyebabkan sariawan pada mulut atau lidah Anda. Usahakan agar rutin menggosok gigi dengan pasta gigi yang tepat minimal 2 kali sehari. Jika perlu gunakan obat kumur agar lebih bersih lagi.
- Hindari Stress.
Stress apalagi hingga berlebihan akan menurunkan daya tahan tubuh dan dapat menyebabkan timbulnya sariawan. Oleh karena itu, minimalisir stres dan alihkan perhatian Anda pada hal-hal yang menyenangkan dan menenangkan hati dan pikiran Anda untuk beberapa saat.
- Hindari Kebiasaan Buruk.
Beberapa kebiasaan buruk seperti minum minuman beralkohol dan terutama terlalu banyak merokok dapat menyebabkan sakit sariawan. Jika Anda adalah perokok berat, maka untuk sementara waktu, kurangi rokok Anda hingga sariawan benar-benar sembuh.
- Perbanyak Konsumsi Vitamin
C dan Zat Besi.
Mengonsumsi vitamin C dan zat besi akan membantu mempercepat penyembuhan pada sakit sariawan Anda. Beberapa buah seperti Tomat, Pepaya adalah alternative buah yang mudah didapatkan di sekitar kita.
- Lakukan Perawatan
Tradisional dan Alami.
Bahan-bahan alami lain yang dapat digunakan sebagai obat oles atau obat kumur pada sariawan Anda diantaranya:
o
Pisang Madu.
Haluskanlah 1 buah pisang dengan ditumbuk atau diblender lalu campur dengan 1 sendok makan madu. Oleskanlah pada luka sariawan untuk mencegah sariawan. Waktu yang paling bagus adalah sebelum tidur setelah gosok gigi.
Haluskanlah 1 buah pisang dengan ditumbuk atau diblender lalu campur dengan 1 sendok makan madu. Oleskanlah pada luka sariawan untuk mencegah sariawan. Waktu yang paling bagus adalah sebelum tidur setelah gosok gigi.
o
Minyak Kelapa.Minyak kelapa mengandung anti bakteri yang dapat mencegah
berkembangnya bakteri pada luka sariawan, Anda juga dapat mencapurnya dengan
madu untuk kemudian dioleskan pada bagian luka sariawan. Sebaiknya lakukan
langkah ini setiap anda hendak tidur.
o
Daun Jambu Biji.
Daun jambu biji selain bermanfaat untuk menghentikan diare karena mengandung anti bakteri, ia juga dapat digunakan untuk menyembuhkan sariawan. Caranya pun cukup mudah, ambil beberapa daun jambu biji, kemudian kunyah hingga lembut, lalu bersihkan dengan berkumur.
Daun jambu biji selain bermanfaat untuk menghentikan diare karena mengandung anti bakteri, ia juga dapat digunakan untuk menyembuhkan sariawan. Caranya pun cukup mudah, ambil beberapa daun jambu biji, kemudian kunyah hingga lembut, lalu bersihkan dengan berkumur.
o
Air Kelapa.
Air kelapa selain memiliki khasiat untuk menetralisir racun dalam tubuh, ia juga berguna untuk menyembuhkan sakit sariawan karena dapat mengurangi dehidrasi yang menyebabkan panas dalam penyebab sariawan.
Air kelapa selain memiliki khasiat untuk menetralisir racun dalam tubuh, ia juga berguna untuk menyembuhkan sakit sariawan karena dapat mengurangi dehidrasi yang menyebabkan panas dalam penyebab sariawan.
o
Daun Sirih.
Daun sirih terbukti sebagai bahan alami yang dapat berfungsi sebagai antiseptik untuk membunuh kuman dan bakteri termasuk bakteri yang menyebabkan timbulnya sariawan baik di bibir maupun di lidah. Caranya ambil beberapa daun sirih kemudian rebus hingga mendidih, lalu biarkan hingga dingin. Ambil airnya dan campur dengan sedikit garam lalu gunakan sebagai obat kumur atau langsung diminum.
Daun sirih terbukti sebagai bahan alami yang dapat berfungsi sebagai antiseptik untuk membunuh kuman dan bakteri termasuk bakteri yang menyebabkan timbulnya sariawan baik di bibir maupun di lidah. Caranya ambil beberapa daun sirih kemudian rebus hingga mendidih, lalu biarkan hingga dingin. Ambil airnya dan campur dengan sedikit garam lalu gunakan sebagai obat kumur atau langsung diminum.
Beberapa cara tersebut di atas hanya sebatas pengobatan
alternative untuk menyembuhkan sariawan. Dan tentu mencegah lebih baik daripada
mengobati. Artinya, jika Anda dapat mengetahui penyebab yang sering membuat
Anda sariawan, maka hindarilah sebisa mungkin.
Demikianlah penjelasan tentang cara ampuh menyembuhkan
sakit sariawan dengan bahan-bahan alami di sekitar Anda. Semoga bermanfaat dan
cepat sembuh. Jika Anda suka tips ini, mohon Like atau Twit atau dengan
berkomentar di bawah ini. Terima kasih.
0 Response to "Tips Cara Alami Mengobati Sariawan dengan Cepat"
Post a Comment